admasyitoh.com

Eargasm: Memanjakan Telinga dengan Lagu-lagu Live Session Baekhyun

Post a Comment

lagu live session baekhyun

Yeorobun, pernah dengar istilah eargasm? Belum pernah? Baiklah, aku kasih tahu dikit. Eargasm adalah istilah yang digunakan untuk mengungkapkan perasaan euforia ketika mendengar musik atau lagu tertentu. Enaaak aja gitu ketika dengar lagu tertentu. Nah, kali ini aku ingin bahas beberapa lagu live session Baekhyun yang bisa bikin aku eargasm.

Menurutku, di antara sekian banyak penyanyi Korea, Baekhyun mungkin penyanyi terbaik yang pernah ada. Kemampuan vokalnya luar biasa, warna suaranya khas, lagu-lagunya pun bagus dan selalu laris manis terjual di seluruh dunia.

WARNING! Tulisan ini mengandung konten 'bucin yang membabi buta'. Harap disikapi dengan bijaksana. Maapkeun, yeorobun. Indeed, aku berusaha berkomentar (sebagai fans awam dan penikmat musik) dari aspek vokal dan musik aja, ya. Kita singkirkan dulu aspek lainnya.

PENGUASAAN TEKNIK VOKAL

Kalau ngobrol tentang Baekhyun sepertinya memang tidak akan ada habisnya. Main vocal dari boygroup EXO satu ini memang punya sejuta pesona yang membuatnya sangat layak disebut Genius Idol. Kalau mengingat kemampuannya yang jenius, rasanya aku sulit percaya Baekhyun mengidap penyakit hipotiroid akut. Sebab dia selalu tampil dengan sempurna dan luar biasa. Beyond perfection malah!

Tbh, aku bukan tipe fans KPOP yang gampang 'jatuh cinta' dengan idol. Tapi Baekhyun ini berhasil membuatku jatuh cinta sejak pandangan pertama. I love him at first sight. Lupa tahun berapa, yang jelas mulai suka sejak aku kuliah S1 dulu.

Sebagai orang awam, aku melihat Baekhyun adalah idol yang serba bisa. Dia menguasai teknik-teknik vokal dengan sangat baik. Punya range vokal yang lebar sekali jangkauannya, dari nada rendah sampai nada tinggi.

Walaupun di awal debutnya Baekhyun diberi bagian vokal baritone, tapi dalam perkembangannya dia mampu menjadi lebih dari itu. Dari bass sampai tenor bisa dia lakukan dengan baik.

Aku bukan penyanyi dan tidak pernah belajar teknik menyanyi, ya. Tapi, setiap kali mendengar Baekhyun bernyanyi atau membawakan lagu, aku bisa tahu kalau banyak sekali teknik yang dia terapkan. Hasilnya? Oh, jelas bagus banget dong. Lagu apapun yang dia bawakan pasti selalu bagus dan bikin berdecak kagum. Terpesona. Heran, kok bisa kayak gitu? Dan, bangga juga sebagai fansnya.

Lagu-lagu Baekhyun sepertinya memang diciptakan khusus untuk Baekhyun. Banyak vocal coach yang mengakui bahwa lagu-lagunya punya variasi teknik yang sulit digapai atau dilakukan oleh penyanyi lain. Inilah kenapa jarang sekali lagu-lagu Baekhyun di-cover oleh orang lain. Karena memang sulit dan rumit, yeorobun.

Sementara bagi Baekhyun sendiri, menyanyi sepertinya bukan sesuatu yang rumit. Aku setuju sekali dengan salah satu vocal coach yang sering membuat video reaction untuk mengupas lagunya. Coach Jacky Putirulan, melalui kanal YouTube miliknya, pernah bereaksi bahwa kemampuan Baekhyun terlalu bagus. Lagunya terlalu bagus. Singing is just a piece of cake for him. Ibarat kata nih, bersin atau batuknya aja auto bernada.

Caranya membawakan lagu terlihat sangat mengalir dan natural. Meski banyak teknik yang dimainkan, tapi Baekhyun sepertinya tidak pernah ambil pusing. Nyanyi tuh dia seperti nggak mikir. Teknik apapun seperti otomatis keluar dari mulutnya, tanpa perlu direncanakan atau dipikirkan.

"Main vocal EXO; Baekhyun, D.O dan Chen memang punya kemampuan vokal yang luar biasa. Saya angkat tangan deh kalau disuruh mengomentari penampilan mereka. Terlalu bagus! Malah saya merasa tidak layak mengomentari mereka karena saking bagusnya. Jadi, saya hanya bisa mengapreasiasi penampilan-penampilan mereka." (Jacky Putirulan, vocal coach)

Contohnya adalah penguasaan teknik falsetto yang begitu baik dikuasai. Baekhyun bisa melakukan switching register suara dengan mudah. Perpindahan dari register dada atau chest voice ke falsetto, lalu kembali ke chest voice lagi dan begitu seterusnya. Kemampuan ini banyak dia tunjukkan dalam lagu-lagu solo miliknya maupun ketika tampil sebagai grup.

Teknik register switching ini kebanyakan menjadi 'jurang kematian' bagi banyak penyanyi. Tapi bagi Baekhyun teknik ini sudah seperti makanan sehari-hari. Smooth sekali pindah-pindahnya. Benar-benar memanjakan telinga.

Yang paling aku sukai dari seorang Baekhyun sebagai singer atau idol ialah pembawaan dan kedewasaannya.

Baekhyun punya pembawaan yang baik sekali di atas panggung maupun di setiap penampilan yang dia tunjukkan. Entah bagaimana caranya, tetapi dia selalu bisa menghayati lagu dengan segenap penjiwaan yang total. Terlihat dari ekspresi muka, ekspresi suara hingga gesturnya.

Walaupun sesederhana menggerakkan jari tangan, tanpa bergoyang misalnya, Baekhyun benar-benar memancarkan aura seorang superstar (ini bukan wafer ya maksdunya, tolong jangan salah paham). Gestur dan gimmick-nya mengalir dengan natural bersama lagu yang dia nyanyikan.

Selain itu, kedewasaannya dalam membawakan lagu juga perlu tidak boleh luput dari sorotan. Baekhyun tahu persis bagaimana harus membawakan lagu. Kasarnya, dia tahu persis lagu itu harus diapakan.

Contoh… Dalam beberapa lagu EXO (seperti Wolf, Monster, Lightsaber) ada beberapa note yang harus dia eksekusi dengan nada tinggi dan full power. Tapi di lain kesempatan ada pula lagu yang harus dibawakan dengan santai, tidak terburu-buru dan tidak perlu all out. Cukup dieksekusi dengan penjiwaan dan teknik vokal rumit seperti husky voice, falsetto, chest voice, dengan beberapa improvisasi. Tanpa perlu belting-belting nada tinggi. Begitu kata Coach Jacky.

Untuk bisa menyanyi seperti ini, menurut Coach Jacky, dibutuhkan kedewasaan yang tinggi. Sebab, bisa saja nada-nada falsetto itu dia tembak dengan belting-belting tinggi yang memang juga dia kuasai dengan baik. 

Tapi Baekhyun tidak seperti itu. Dia bisa menempatkan vokalnya dengan tepat. Mana yang harus belting, mana yang harus falsetto, mana stakato, mana legato, mana laidback, mana yang harus bass dan lain sebagainya. Pun intonasi, vibrasi dan kestabilan suara yang bagus pula.

Uniknya, Baekhyun selalu punya gebrakan dengan improvisasinya sendiri. Dia selalu punya ornamen-ornamen unik dan tidak pasaran di setiap lagu yang dia nyanyikan, utamanya lagu solo.

Berkat kemampuan, penguasaan dan pembawaannya yang 'wow daebak' ini, Baekhyun jadi seperti bunglon. Dia cocok ditempatkan di genre apa saja. Lagu apapun bisa 'dimakan habis' olehnya.

Aku sempat kaget saat Baekhyun memilih jalur pop R&B untuk debut solo. Kupikir Baekhyun paling cocok dengan genre ballad. Tapi aku salah, yeorobun. Pop R&B really suits him well. Genre satu ini memang genre yang tak akan lekang oleh waktu. Selalu bisa diterima khalayak luas, bahkan oleh orang awam KPOP. Serta genre yang tidak perlu menunggu trend tertentu.

Bahkan menurutku Baekhyun adalah trend dan genre musik tersendiri, bukan lagi pop R&B atau apapun itu. Dia bisa menyanyi ballad, R&B, EDM, maupun rock dengan beat-beat yang keras. Apapun genre musiknya, Baekhyun selalu bisa menyatu dengan gayanya sendiri alias menjadi dirinya sendiri.

Sejak pertama kali debut solo, albumnya selalu terjual lebih dari satu juta copy. Daebak! Performanya selalu membuatku kecanduan. Ditambah lagi auranya yang aduhai… Suara baritone-nya, merdu sekaligus seksi di saat yang sama. Ahh, sudahlah! Susah diungkapkan dengan kata-kata.

TERLIBAT BERBAGAI PROYEK

Berkat kemampuan vokalnya yang sempurna sampai tidak bisa diungkapkan dengan kata-kata, Baekhyun sering terlibat dalam berbagai proyek musik. Solo albumnya sendiri sudah tiga kali dirilis, bertajuk City Light, Delight dan Bambi. Satu lagi mini album Jepang yang berjudul Baekhyun, namanya sendiri.

Selain karir solo, berikut ini adalah proyek lain yang turut melibatkan Baekhyun di dalamnya.

1. Kolaborasi

Baekhyun rajin berkolaborasi dengan penyanyi lain. Yang paling terkenal yaitu kolaborasinya dengan Suzy (2016) lewat single Dream. Ada pula lagu Rain, yang dia nyanyikan dengan Soyou Sistar; lagu ballad The Day bersama K. Will (2016); Hurt bergenre rock dengan rocker kenamaan Seomoon Tak (2021) dan masih banyak lagi lainnya. Saking seringnya kolaborasi dia juga dijuluki King of Collab. Banyak penyanyi yang ingin duet ataupun kolaborasi dengannya.

2. OST Drama

Suaranya yang indah memang menarik perhatian siapa saja, termasuk produser drama Korea. Baekhyun juga cukup rajin mengisi berbagi soundtrack drama Korea. Aku sudah pernah menulis tentang OST drama Korea yang dinyanyikan oleh Baekhyun. Ada sekitar sepuluh judul yang pernah dia nyanyikan. Kebanyakan bergenre ballad yang merdu dan sopan sekali di telinga.

3. SM Station

Proyek besutan SM Entertainment satu ini menampilkan penyanyi-penyanyi di bawah naungan SM dengan tema-tema tertentu tiap periodenya. Baekhyun sudah berkali-kali merilis single untuk proyek SM Station ini. Kalau penasaran bisa dicek di YouTube SM Entertainment, ya!

4. Grup dan Sub Unit

Seperti yang sudah diketahui, Baekhyun merupakan bagian dari SuperM, sebuah boygrup dari SM Entertainment yang berisi gabungan beberapa grup seperti NCT, EXO dan Shinee. Baekhyun terpilih sebagai perwakilan EXO–bersama Kai–karena punya kemampuan vokal yang baik, dance yang mumpuni, serta visual yang menarik.

Sebelum tergabung dalam SuperM, Baekhyun sudah lebih dulu membentuk sub unit EXO-CBX bersama Chen dan Xiumin. Mereka bahkan sudah punya tiga album Korea dan satu album Jepang. Sudah pernah tur konser di Jepang pula.

5. Tampil di Acara Resmi Negara

EXO pernah terpilih untuk tampil dan upacara penutupan Pyeongchang Winter Olympic tahun 2018 lalu. Tetapi sebagai penyanyi solo, rupanya Baekhyun sudah punya karir gemilang. Dia sudah beberapa kali dipercaya untuk menyanyikan lagu kebangsaan Korea Selatan dalam momen-momen penting seperti upacara pembukaan olimpiade. Hebat memang si Bunglon Jenius satu ini.

LAGU-LAGU LIVE SESSION BAEKHYUN

Yeorobun, meski sempurna tetapi Baekhyun ternyata tak luput dari sasaran haters. Sering tampil di berbagai acara, dia sering mendapat komentar negatif dari haters dengan menuduhnya lipsync. Padahal Baekhyun tidak pernah lipsync, lo.

Sudah banyak bukti yang mematahkan tuduhan ini. Bahkan dia sering melakukan siaran live di IG atau Vlive sambil bernyanyi. Itu pun dia lakukan bukan sambil duduk atau berdiri anteng, tenang. Bukan. Tapi sambil pecicilan lompat sana-sini, sambil makan, sambil rebahan. Suka-suka dia lah intinya. Tapi vokalnya tetap stabil. Heran kan?

Jadi, tuduhan lipsync yang ditujukan pada Baekhyun menurutku benar-benar tidak masuk akal dan tidak berdasar. Kalaupun ada yang tidak bisa dinyanyikan secara live, maka itu adalah layers. Sudah tahu layers?

Jadi gini… Biasanya kalau penyanyi solo kan ada backing vokalnya, ya. Nah, kalau nyanyi solo yang jadi backing vokal lazimnya ya penyanyi itu sendiri. Ketika tampil live, nggak mungkin satu orang harus mengisi dua posisi; vokal utama dan backing vocal. Di sinilah fungsinya layers.

Baekhyun sering pakai layers terutama dalam video-video live session. Jadi, sebelum tampil live dia sudah lebih dulu rekaman, tapi tidak semua dia nyanyikan. Hanya bagian-bagian backing vokalnya aja. Vokal utamanya tetap dia nyanyikan saat tampil di panggung langsung. Nah, itu tuh namanya layers

Layers ini bukan lipsync, ya! Tapi memang teknik khusus yang sengaja dibuat untuk mendukung penampilan saat live di atas panggung. Hasilnya tentu saja lagu yang dinyanyikan jadi lebih bagus, lebih indah dan harmonis. Biar makin jelas dan kamu nggak penasaran, coba cek lagu-lagu live session Baekhyun berikut ini!

Oiya, jangan tanya lagu mana yang paling bagus, ya, karena aku pasti jawab semuanya! Coba dengarkan baik-baik, lalu pilih sendiri mana yang paling kamu sukai. Kalau aku, jelas suka semuanya.

1. Love Again

Lagu Love Again ini menurutku lagu solo Baekhyun yang paling easy listening. Beat dan iramanya enak, sopan sekali. Chord-chord sederhana, tapi dieksekusi dengan manis dengan teknik vokal dan improvisasi Baekhyun yang tidak sederhana. Love Again merupakan bagian dari album kedua Baekhyun yang berjudul Delight. Meski bukan track utama album, lagu ini justru punya daya tarik tersendiri bagiku.

Karena sangat easy listening, rasanya aku langsung suka begitu pertama kali dengar. Apalagi di sini Baekhyun penampilannya keren. Pakai jas tapi casual gitu ya, jadi terkesan cool dan lovable. 

Briefly, lagu ini menceritakan tentang seseorang yang ‘gagal move on’ dari cintanya. Dia berharap bisa kembali bersama dengan kekasih yang masih dicintainya. Begitula kira-kira. Yang bikin aku kagum, di lagu ini ada nada-nada rendah yang menurutku rendaaah sekali dan sulit digapai orang biasa, tapi Baekhyun bisa menggapainya dengan mudah. 

Jangan salah ya, yeorobun. Nggak cuma nada tinggi aja yang sulit digapai. Nada rendah pun juga ada yang sulit dinyanyikan, apalagi kalau range suaramu nggak masuk di note-nya. Nah, Baekhyun punya range suara yang lebar sekali jangkauannya. That’s why nada serendah ini pun bisa tetap jelas dan tidak false.

2. Amusement Park

Wah, ini lagu super sweet dan cantik! Konsepnya unik sekali. Baekhyun bernyanyi live dengan latar amusement park alias taman hiburan (makanya dikasih judul Amusement Park). Suasana malam hari dengan background komedi putar dan cahaya lampu temaram. Ahh, romantisnya.

Liriknya apalagi! Duh, bikin meleyot. Baekhyun seperti mengajak pendengar untuk kencan dengannya ke taman hiburan, having fun sambil main aneka wahana, makan cokelat dan es krim dan seterusnya. Liriknya memang seperti anak-anak, tapi menyimpan makna mendalam berupa ungkapan rasa sayang dan cinta yang begitu murni dan penuh warna. Dah, pokoknya berasa diajak kencan deh.

Konon, Lee Soo Man sendiri yang langsung terjun untuk proyek single satu ini dengan menjadi director. Wah, emang nggak salah sih selera musiknya Lee Soo Man ini. Yang paling menarik di lagu ini banyak teknik legato dan laidback yang dia mainkan, yang membuat lagu ini jadi terdengar lebih manis dan 'intim'.

3. Bungee

Bungee juga masih berasal dari satu album yang sama dengan Love Again, yaitu album kedua–Delight. Lagu ini langsung membuatku tertarik sejak di menit pertama. Karena chord-nya unik, kemudian disambung dengan suaranya Baekhyun yang langsung ambil falsetto di sana. Menarik sih menurutku. Jarang-jarang ketemu lagu yang langsung diawali dengan falsetto seperti ini.

Di lagu ini bertebaran sekali note-note yang variasinya seperti 'jurang kematian'. Dari falsetto pindah ke chest voice, pindah falsetto lagi, chest voice lagi. Coach Jacky bilang, Baekhyun bisa memainkan switch-switch register ini dengan sangat mudah dan indah. Very smoothly… Pokoknya keren lah!

Aku pernah nemu penyanyi lain yang cover lagu ini. Ya hasilnya bagus sih, tapi belum bisa mengalahkan keindahan dan keseksian penyanyi aslinya. Membawakan lagu ini tidak bisa dengan emosi, harus dengan penuh ketenangan dan penjiwaan, supaya teknik eksekusinya bisa tepat. Tapi Baekhyun nyanyi udah kayak nggak pakai mikir teknik, semua mengalir seperti air…

4. UN Village

Lagu ini nih yang menandai debut solo seorang Byun Baekhyun. Menjadi track utama di album pertama, City Light. Genre R&B di lagu benar-benar terasa, yeorobun. Agak jazz gitu. Jujurly, pertama kali tahu lagu ini aku seperti menemukan sesuatu yang baru dari Baekhyun. Karena sebelumnya nggak pernah dengar dia nyanyi R&B yang sekental ini, jadi rasanya kayak wow, is this really him?!

UN Village ini kalau di YouTube SM Entertainment ada dua versi–di channel lain juga banyak. Ada versi MV dan Live Session. Personally, aku lebih versi kedua karena suaranya lebih kelihatan natural, tanpa ada efek-efek studionya. Dan, stabil sekali suaranyaaah. Heran, Baekhyun tiap hari makan kaset kali ya!

5. Garden In The Air

Khusus lagu ini bukan lagu asli milik Baekhyun, tapi lagunya BoA eonni–salah satu penyanyi senior cewek di SM Entertainment. Lagu yang dinyanyikan Baekhyun ini merupakan bagian dari proyek SM Station dalam rangka merayakan debut anniversary BoA yang ke-20 (if i’m not mistaken).

Karena basic-nya lagu ini diciptakan untuk penyanyi perempuan, tentu ada banyak penyesuaian note-note yang Baekhyun lakukan. Tapi Baekhyun tetap bisa membawakan lagu ini dengan baik, malah awalnya aku kira lagu ini lagunya dia, bukan lagunya BoA.

Yeorobun, itulah beberapa lagu live session yang dibawakan oleh Baekhyun. Semuanya bikin candu dan memanjakan telinga, menurutku. Bagaimana menurutmu? Di antara lagu-lagu live session Baekhyun di atas mana yang paling kamu suka? Ceritakan di kolom komentar ya!

Alfia D. Masyitoh
Sometimes you may find me as Marcellina Kim. Lifestyle blogger, content writer and clodi enthusiast who loves EXO Baekhyun and SF9 Rowoon. Part of EXO-L and Fantasy.

Related Posts

Post a Comment