admasyitoh.com

Lirik Lagu Trampoline yang Dicover Chani SF9 ft. Haeyoon Cherry Bullet

5 comments

lirik lagu trampoline sf9 chani

Akhir-akhir ini aku lagi suka banget dengerin lagunya Chani SF9 ft. Hyeyoon judulnya Trampoline. Aku lupa sejak kapan persisnya jadi suka dengerin lagu-lagunya Chani. Kayaknya sejak didatengin di mimpi deh. Iya, saking halunya sampai kebawa mimpi. Padahal cuma mimpi doang pas tidur, tapi mimpinya terlalu berkesan. Sebegitu berkesannya, sampai aku tulis jadi fanfiction special. Lebay ya? Wkwkwk.

Buat yang belum tahu, idol-actor yang punya nama asli Kang Chanhee ini adalah salah satu member boygroup SF9. Yup, grupnya Rowoon juga—sebelum akhirnya Rowoon mundur dari SF9. Bahkan Rowoon dan Chani sendiri punya hubungan yang sangat dekat, seperti saudara kandung. Rowoon sangat memanjakan Chani layaknya adik sendiri, karena memang Chani semenggemaskan itu. Chani sendiri juga usil, suka gangguin Rowoon, tapi sayang banget sama Rowoon.

Ok, balik ke Chani. SF9 memang debut resmi tahun 2016 lalu. Tapi sebelum itu Chani sebetulnya sudah tidak asing lagi dengan dunia entertainment Korea. Chani pertama kali muncul di TV sebagai aktor cilik tahun 2011 (umur 11 tahun). Sejak saat itu dia sudah sering berperan sebagai versi muda dari tokoh utama.

Dia debut bareng-bareng Youngbin CS ketika umur 16 tahun (17 tahun di Korea). Masih muda banget ya, sampai sekarang pun kelihatan awet muda, cuma makin ‘namja’ alias makin manly aja, hihi. Tetep nggemesin nggak berubah—kalau lihat Chani tuh emang bawaannya pengen uyel-uyel, pengen aku adopsi aja jadi adik sendiri.

**Chaniya, anak baik, sini nuna adopsi jadi adik bungsunya nuna!

Sampai saat ini Chani masih aktif berakting, di samping kegiatannya bersama grup SF9. Dramanya yang paling terkenal adalah Sky Castle dan Under The Queen’s Umbrella. Dia juga beberapa kali main film layar lebar, seperti The Gossip, The Labyrinth dan Acting Method. Lainnya masih banyak, next time aku bahas di artikel lain soalnya panjang nih ceritanya. Karena sering muncul di layar kaca maupun layar lebar, rasanya sudah tepat sekali kalau Chani dijadikan Face Of Group SF9.

Rapper tapi Jago Nyanyi

Ketika debut bareng member SF9, Chani si maknae (member termuda) ini posisinya sebagai rapper dan main dancer. Kalau soal nge-dance udah teruji lah, nggak bakal dia jadi main dancer kalau nggak bagus dancing-nya. Indeed, member SF9 emang nggak ada yang jelek dance-nya karena aslinya emang sekumpulan dancer yang dikaruniai talenta vokal mumpuni dan visual menggetarkan sanubari.

Cuma, siapa sangka rapper satu ini ternyata juga pinter nyanyi. Walaupun bukan main vocalist dan selalu ngaku nggak bisa nyanyi, tapi vokalnya Chani tuh aslinya bagus banget. Buktinya dia pernah ngisi OST drama True Beauty dan Miracle. Suaranya tipikal yang husky-husky gimana gitu. Kalau soal vokal, di dunia KPOP, bagiku tetap Baekhyun EXO juaranya. Tapi vokalnya Chani nggak kalah bagus, yeorobun.

Aku suka warna suaranya Chani, bukan tipe yang kecil tinggi. Tapi lebih ke baritone, tapi bisa nge-bass juga. Ditambah ada husky-nya seperti yang aku bilang tadi. Beuhh, betah banget aku dengerin Chani nyanyi. Walaupun dia nggak memamerkan atraksi-atraksi vokal yang 'njelimet bin ndakik-ndakik', tapi suaranya pas sopan banget masuk telinga, cocok buat nyanyi lagu-lagu yang easy listening dengan melodi yang sederhana.

Nah, selain OST-OST drama yang pernah dia nyanyikan, ada satu lagu yang dia cover tapi hasilnya ternyata sangat bagus. Pokoknya enggak gagal sama sekali. Yaitu, lagunya SHAED X ZAYN berjudul Trampoline.

Perpaduan suara Chani dan Haeyoon tuh kawin banget, yeorobun! Serasi! Fyi, Haeyoon sendiri adalah member Cherry Bullet, girlgroup di bawah naungan FNC Entertainment juga, sama kayak SF9.

Gimana ya… Pokoknya cocok, pas, nggak njomplang walaupun karakter suara mereka berbeda. Mereka punya ciri khas masing-masing yang kalau dipadukan jadinya malah harmonis, nggak bentrok. Asli cakep dan aku nggak bisa berkomentar apa-apa.

**Pliss, ayolah FNC kasih mereka stage live di konser FNC Kingdom. Atau banyakin deh kesempatan buat Chani eksplorasi vokalnya lebih baik lagi, sayang sekali potensinya kurang dimaksimalkan.

Setahuku, mereka belum pernah menyanyikan lagu ini di panggung berdua secara langsung. Alih-alih, Chani justru menampilkan lagu ini di stage solonya pada konser SF9 LIVE FANTASY ‘DELIGHT’ CONCERT tahun 2022. Nah, stage ini yang bikin aku gagal move on, udah berhari-hari aku nonton dan sampai hari ini, ketika aku nulis artikel ini, aku masih di sini.

Lirik Lagu Trampoline Versi Chani (SF9) ft. Haeyoon (Cherry Bullet)

Trampoline adalah lagu milik SHAED X ZAYN yang dirilis tahun 2019 (atau 2018 ya, aku lupa). Fyi, SHAED adalah grup trio electropop yang beranggotakan Chelsea Lee, Max dan Spencer Ernst. Kalau Zayn Malik udah tahu lah ya, former member One Direction yang nyanyi soundtrack Aladdin ‘A Whole New World’ ituloh.

Personally, aku sih prefer Trampoline versi Chani ft. Haeyoon ketimbang versi originalnya yang dinyanyikan Zayn dan SHAED. Bukan karena alasan apa-apa ya, ini cuma karena selera aja. Kalau ada yang lebih suka versi originalnya ya no problem.

Lagu Trampoline sendiri bergenre EDM, dubstep. Konon, lagu ini mengandung makna tentang rasa kehilangan dan ketakutan yang dalam. Jujurly, pas dengerin lagunya emang berasa sedih, ditambah melodinya yang agak horor juga menurutku. Nah, yang di-cover Chani ft. Haeyoon itu tidak seluruh bagian dari lagu aslinya ya, yeorobun. Cuma bagian verse pertama dan chorus aja, bridge part-nya sendiri juga diaransemen oleh FNC supaya bisa jadi stage-nya Chani nge-dance. Ini dia liriknya…

Trampoline

[Verse 1]:
I've been havin' dreams
Jumpin' on a trampoline
Flippin' in the air
I never land, just float there
As I'm looking up
Suddenly the sky erupts
Flames alight the trees
Spread to fallin' leaves
Now they're right upon me

[Chorus]:
Wait if I'm on fire
How am I so deep in love?
When I dream of dying
I never feel so loved

I've been havin' dreams

[Brigde]

[Chorus]:
Wait if I'm on fire
How am I so deep in love?
When I dream of dying
I never feel so loved

Wait if I'm on fire
How am I so deep in love?
When I dream of dying
I never feel so loved

Alfia D. Masyitoh
Lifestyle blogger, content writer and full time mother who loves EXO Baekhyun and SF9 Rowoon. Part of EXO-L and Fantasy.

Related Posts

5 comments

  1. 안녕하세요, 친구. 아이고, Udah khatam banget ini mah ng-fangirling-nya. Aku nggak tahu "Trampoline" itu judul lagu. Tadi kirain Chani lagi main trampoline. By the way, itu cowok barumu, Mbak?

    ReplyDelete
    Replies
    1. 아니요...아니거든 😭😭 Udah suka dari sejak ngefans SF9 kok, bias wreckerku di SF9 justru si Chani ini sama Inseong. Cuma dulu belum segila ke Rowoon gitu. Baru akhir2 ini aja jadi ugal2an ke anak ini, huhuhu.. Mau ngerasa bersalah ke Rowoon, tapi Rowoon pas ditanya will you marry me? Di jawabnya, kalo merid kyaknya susah deh tapi aku bisa kok jadi temen yang baik.

      Aku cuma dianggep temen sama Rowoon 😭

      Delete
  2. Aku nggak tahu dia siapa, tapi pas play musiknya, rupanya aku suka 😁😁

    ReplyDelete
  3. Musiknya okee kak, cuma aku agak kurang ngerti dengan dunia per- korea-an huhuhuuuu. Tapi aku suka musik musik lagu korea😬

    ReplyDelete
  4. Pernah menggilai lagu korea saat zamannya Suju, SNSD, 2 PM. Wkwk.. udah lama banget yak. Semenjak jadi Bunda-bunda, aku mulai kudet tentang lagu korea. Tapi, setelah dengar Trampoline ini, aku suka.

    ReplyDelete

Post a Comment